Manfaat dan bahaya meminum the manis saat sahur dan berbuka puasa

Teh manis adalah minuman yang sangat populer dikalangan masyarakat Indonesia. Berbuka dengan teh manis tentunyasangat nikmat dan segar mengisi perut yang kosong selama 12jam lebih. Sebagaimana yang sangat diyakini ummat muslim, bahwa minuman manis sangatlah dianjurkan saat berbuka, tapi bagaimana jika kita mengkonsumsi teh manis saat sahur?


Satu hal yang perlu anda ketahui, bahwa teh manis tentunya mengandung gula pasir. Gula pasir termasuk zat yang sangat cepat dimetabolisme dibandingkan karbohidrat atau gula kompleks. Jika anda bermaksud meminum teh manis untuk menambah tenaga, maka tidak akan bertahan lama.

Untuk menjaga kebutuhan kalori harian tubuh anda, karbohidrat yang kompleks semakin baik untuk tubuh anda. Misalnya roti gandum, sereal yang dapat menjadikan anda merasa kenyang lebih lama.
Namun tentunya boleh-boleh saja jika anda hendak minum teh saat sahur. Walau bagaimanapun cairan yang terpenuhi saat sahur sangat pentinr karena tubuh tidak menerima cairan apapun  selama berpuasa seharian penuh. Hanya saja saya anjurkan tidak terlalu banyak mengandung gula.
Yang perlu anda perhatikan adalah, teh mengandung zat kimia yang bersifat diuretik atau meluruhkan kencing. Ini tidak ada bedanya dengan kopi yang juga memicu kita sering kencing.


Saran saya tetaplah imbangi dengan meminum air putih agar seimbang. Namu anda tidak perlu khawatir, Karena berdasarkan penelitian, orang jepang yang sangat hobi minum teh saja tetap sehat-sehat saja bukan?

Comments

Popular Posts